Hey...Hey...Hey...
apa kabar ni traveller, semoga baik-baik aja ya (aamiin). Pada hari ini
Ranah Minang Holiday bakal Share nih special event awal tahun di Minangkabau tepatnya di Kabupaten Tanah Datar yaitu event pacu jawi, untuk
lebih jelasnya ikutin pemaparannya yuk.
* Pacu Jawi
Pacu jawi atau sering juga disebut balapan sapi merupakan sebuah permainan anak nagari tradisional yang diperlombakan dan diadakan setiap tahunnya. Konon kata masyarakat setempat pacu jawi ini telah ada sejak ratusan tahun silam yang pada awalnya merupakan kegiatan yang dilakukan petani pada saat musim panen telah berakhir yang bertujuan untuk mengisi waktu luang dan sebagai sarana hiburan bagi penduduk setempat.
- Lokasi
Spot wisata arena pacu jawi pada tahun ini akan diadakan di Nagari III Koto, Kecamatan Rambatan, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat, sekitar 85 km dari Bandara Internasional Minangkabau dan bisa ditempuh dengan kendaraan dengan lama perjalanan lebih kurang 2 jam 20 menit dan akan diadakan pada tanggal 28 Januari 2017 ini.
- Pesona Permainan Pacu Jawi Anak Nagari
Tau nggak sih... beberapa foto hasil fotografer handal pernah memposting foto tentang pacu jawi dan bahkan menjadi foto terbaik dalam kontes foto tingkat Internasional? Yes...jawabannya guys, tak heran hasil jepretan fotografer di arena pacu jawi ini sangatlah keren dan membuat sesiapa saja yang melihatnya pasti akan tertarik mengunjungi event tahunan ini. Pacu jawi atau balapan sapi merupakan permainan anak nagari Minang, biasanya permainan yang sudah menjadi event kalender wisata nasional ini di adakan di arena sawah yang sudah panen,pacu jawi ini menggunakan sepasang sapi yang sudah terpasang alat baju pacu yang didesain khusus terbuat dari bambu sebagai alat pijakan bagi sang joki pacu jawi, penentuan pemenang dari event pacu jawi inipun dtentukan dari filosofi yakni "sapi saja harus berjalan lurus dan manusia yang berjalan lurus tentu tinggi nilainya, maka dialah pemenangnya". yang mana seperti yang diketahui masyarakat Minang sangat menjunjung tinggi nilai adat karena "adat basandi sara', sara' basandi kitabullah". Ngomong-ngomong nih di arena pacu jawi ini biasanya juga akan dimeriahkan dengan pertunjukan traditional lainnya seperti pertunjukan alat music traditional dan tarian traditional, dan jangan heran kalau traveller menghadiri acara ini akan melihat keramaian masyarakat yang menyaksikan event ini ditambah lagi kehadiran fotografer dari nasional maupun internasional yang tidak mau ketinggalan untuk mengabadikan event tahunan yang keren ini.
So...Ayo saksikan beramai-ramai event paci jawi dan ikuti trip bahagia bersama Ranah Minang Holiday tour and travel Padang - Sumatera Barat, tetap lestarikan budaya dan cintai alam.