google-site-verification: google3e7e202e6c97cf47.html Ranah Minang Holiday Tour and Travel Padang - Sumatera Barat: Ayo ke Pasaman Barat

Ayo ke Pasaman Barat

 Hasil gambar untuk pantai sasak pasaman barat

   Hello traveller... gimana kabarnya, semoga sehat selalu, by the way hari ini Ranah Minang Holiday mau share info wisata menarik yang ada di Kabupaten Pasaman Barat, untuk lebih jelasnya ikutin sharenya yuk...
      - Pantai Sasak
Hasil gambar untuk pantai sasak pasaman barat   Pantai sasak merupakan sebuah spot wisata pantai dan bahari yang terletak di Kanagarian Sasak, Kecamatan Sasak Ranah Pasisia, Kabupaten Pasaman Barat. Dalam perjalan menuju pantai wisata ini, kita akan disuguhi pemandangan perkebunan sawit, pasar ikan, dan jembatan sasak yang memberikan view yang indah dengan bersandarnya kapal masyarakat dengan rapi. Pantai Sasak merupakan icon wisata  Pasaman Barat, pantai ini terkenal akan keindahannya dengan hamparan Samudra Hindia yang membentang luas di depannya dan suburnya pohon cemara laut yang membuat pemandangan di sekitar pantai semakin eksotis, Pantai ini akan disesaki oleh puluhan ribu pengunjung saat-saat hari raya Idul Fitri dan Idul Adha serta libur Nasional, dan juga yang membuat pantai ini menjadi icon wisata yaitu tersedianya makanan khas di Pantai Sasak ini yakninya para pedagang makanan yang menjual menu special laut ikan bakar dengan sambal lado hijaunya, makan di tepian pantai, ditemani angin semilir serta menu local yang special menjadikan liburan di panta sasak ini semakin luar biasa.

   - 13 Telaga Gunung Talamau
Gambar terkait
Pemandangan di Puncak Gunung Talamau
   Gunung Talamau atau sering disebut juga Gunung Ophir merupakan sebuah gunung yang terletak di Kabupaten Pasaman Barat dengan memiliki ketinggian 2920 m dpl dan menjadikannya gunung tertinggi di Sumatera Barat. Gunung ini menyimpan sejuta keindahan alamnya yang terpampang luas dan boleh dinikmati oleh sesiapa saja yang ingin melihatnya, dengan keasrian hutan tropis yang dihuni oleh beragam hewan serta bunga endemik yang hidup di puncak gunung yakninya bunga padi.   Akses lokasi ke Gunung ini sangatlah mudah, membutuhkan waktu 6 jam dari BIM (Bandara Internasional Minangkabau), para traveller yang ingin mendaki tidak perlu diambil pusing soal tempat menginap karena adanya hotel dan wisma yang mempermudah akomodasi pengunjung.
   Untuk mendaki Gunung ini bisa dilakukan melalui tiga titik pendakian, yakni memalui Desa Pinagar, Kinali, dan Malampah, untuk mencapai puncak Gunung Talamau ini dibutuhkan waktu sekitar 12 jam, tapi kita tidak akan merasakan lelah karena pemandangan alam yang sangat alami di sepanjang jalan pendakian yang akan memanjakan mata, serta tidak perlu khawatir tersesat karena papan pentunjuk jalan yang tersedia di sepanjang jalur pendakian serta adanya beberapa titik peristirahatan yaitu pos peristirahatan bukik harimau campo, pos peristirahatan rindu alam, pos peristirahatan bumi sarasah, dan pos peristirahatan patinjauan. Sesampainya di puncak Gunung talamau kita akan disuguhi keindahan pemandagan alam yang sangat luar biasa, dari atas gunung kita bisa menikmati keindahan 13 telaga yang mengitari gunung, 13 telaga tersebut ialah :
 * Telaga Biru
 * Telaga Buluah Parindu
 * Telaga Cindua Mato 
 * Telaga Imbang Langik
 * Telaga Lumuik
 * Telaga Mandeh Rubiah
 * Telaga Puti Bungsu
 * Telaga Puti Sangka Bulan
 * Telaga Rajo Dewa
 * Telaga Satwa
 * Telaga Siuntuang Sudah
 * Telaga Tapian Puti Mambang Surau
 * Telaga Tapian Sutan Bagindo
   Selain keindahan telaga kita juga bisa menyaksikan kawah belerang yang tersebar di beberapa puncak gunung Talamau ini dan adanya empat buah gua alam yang berada di puncak gunung ini, disisi lain, kita bisa melihat juga pemandangan gunung Pasaman yang berdampingan dengan gunung Talamau dan hanya dipisahkan oleh aliran sungai, serta dari kejauhan kalau cuaca bagus, kita juga bisa melihat gunung Singgalang.

   - Waterboom Padang Tujuh
Hasil gambar untuk waterboom padang tujuh   Selain wisata bahari dan alam, di Pasaman Barat juga ada wisata rekreasi yakninya waterboom padang tujuh, waterboom ini hanya berjarak 6 km dari Simpang Empat Pasaman Barat, waterboom milik H. Sudirman Samin memiliki beberapa wahana air yang diantaranya : peluncuran air, kiddy area, sampan dayung, hingga kolam arus. Untuk biaya masuknya sangat terjangkau bagi masyarakat, dan bisa bermain sepuasnya wahana yang ada di waterboom ini, wisata ini direkomendasikan untuk keluarga tercinta yang senang dengan rekreasi air dan berenang, pengunjung akan semakin ramai apabila adanya libur nasional dan hari raya Idul Fitri serta Adha. 

   Masih banyak lagi tempat wisata menarik yang wajib dikunjungi ketika di Pasaman Barat, tetap ikuti share kami, dan Ayo ke Pasaman Barat.