Helo traveller... kali kita mau share informasi mengenai hotel yang berada di kawasan Kabupaten Padang Pariaman, ikutin pemaparan kami ya...
- Anai Resort
Anai Resort terletak di Jalan Raya Padang-Bukittingi km 60, Kabupaten Padang Pariaman, Villa yang sediakan memiliki fasilitas yang lengkap dan mumpuni diantaranya ruang duduk, ruang makan, dapur,terrace, carport tersendiri,AC, TV, dan juga air panas pribadi, selain itu view sekitar yang backgorund nya pemandangan alam yang sangat alami dan sejuk menambah nilai plus villa Anai Resort ini yang semakin membuat anda nyaman dan tenang, villa ini memiliki beberapa type yang diantaranya : - Club House yang terdiri dari : Deluxe room, Standar room dan VIP Restaurant , - Wisma Tandikek yang terdiri dari : Superior room, - Villa type yang terdiri dari : Standar room type B,C,A,F, Family room type D,E1,E2, So pilih type kamar dan villa sesuai keinginanmu.
- Wisma Pondok Bagindo
Wisma Pondok Bagindo |
Wisma ini terletak di Jalan Raya Padang-Bukittinggi km 48, Sicincin, Kabupaten Padang Pariaman, wisma ini menawarkan harga kamar yang murah dan terjangkau, tapi nyaman, dan tenang, wisma ini menawarkan beberapa type kamar yang diantaranya : Suite room, Deluxe room, dan Standar room, dengan fasilitas kipas angin, AC, TV, digital satelit, Shower.
So pilih penginapan sesuai seleramu, dan jelajahi spot wisata alam dan bahari di Sumatera Barat, Ayo ke Padang Pariaman.